Terobsesi Jadi Teroris Dunia, Remaja Singapura Nyaris Bunuh Ratusan Muslim 

SINGAPURA, detak24com – Remaja asal Singapura ditahan Departemen Keamanan Dalam Negeri (ISD), karena merencanakan serangan terhadap umat Muslim di beberapa masjid.

Menurut pernyataan resmi ISD dikutip Jumat (04/04/25), remaja 17 tahun itu ditangkap pada Maret setelah diketahui memiliki niat untuk membunuh ratusan Muslim.

Dalam penyelidikan, remaja ini mengaku mengidolakan Brenton Tarrant, pelaku serangan masjid di Selandia Baru pada 2019, yang menewaskan puluhan jemaah Muslim.

Ia juga mengidentifikasi dirinya sebagai seorang Supremasis Asia Timur dan telah memilih lima masjid sebagai target serangan yang direncanakan akan dilakukan setelah salat Jumat.

Menteri Dalam Negeri Singapura, K Shanmugam mengatakan, bahwa remaja tersebut memiliki target ambisius untuk membunuh lebih dari 100 Muslim, melebihi jumlah korban serangan Tarrant. 

Ia juga berencana untuk menyiarkan serangannya secara langsung di internet. “Saat ditangkap, remaja itu telah berusaha mendapatkan senjata api beberapa kali. Ia secara terbuka mengatakan kepada ISD bahwa jika ia berhasil mendapatkan senjata, ia akan langsung melancarkan serangan,” ujar Shanmugam.

Penyelidikan lebih lanjut mengungkap bahwa remaja ini memiliki hubungan daring dengan Nick Lee, seorang pemuda berusia 18 tahun yang ditangkap pada Desember lalu karena merencanakan serangan serupa.

Pihak berwenang menyatakan keprihatinan mereka terhadap meningkatnya tren radikalisasi melalui internet, terutama di kalangan anak muda. “Radikalisasi diri dapat terjadi dengan sangat cepat,” ungkap ISD.

Lebih lanjut, ISD mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap tanda-tanda radikalisasi dan segera melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak berwenang. (Red)

Editor : Kar 

 

Terpopuler

Link Video Viral Salatiga 35 Detik Jadi Buruan Netizen

Beritapojok.com - Video viral Salatiga 35 detik berisikan adegan...

Sekda Dumai Buka Puncak Peringatan Harkannas ke-8 Tahun

Beritapojok.com- Memperingati Hari Ikan Nasional (HARKANNAS) ke 8 Tahun...

Keluar dari Demokrat Riau, Kamaruzzaman: AHY Tidak Bisa Menjalankan Tugas

PEKANBARU- Kader Partai Demokrat Riau, Kamaruzzaman menyatakan mengundurkan diri...

Taggar PutihkanJakarta212 Trending di Twitter

detak24.com- Tanda Pagar (Taggar) PutihkanJakarta212 tengah trending di media...

Pengakuan Ko Se Won yang Menggemparkan

Beritapojok.com- Isu yang beredar dalam minggu ini terkait artis...

Bertahun Tahun Tak Diperbaiki, Warga Air Putih Pekanbaru Swadaya Bangun Jalan 

PEKANBARU, detak24com - Bertahun-tahun rusak tak kunjung diperbaiki, masyarakat...

Nenek 71 Tahun Hanyut di Sungai Kampar Ditemukan Meninggal

KAMPAR, detak24com - Nenek 71 tahun yang hanyut dan...

Gonjong Limo Mandau Gelar Halal Bihalal, Dihadiri Wako Payakumbuh dan Bupati Limapuluh Kota 

DURI, detak24.com – Gonjong Limo Mandau menggelar acara halal...

Naas, Nenek 71 Tahun Hanyut dan Hilang di Sungai Kampar Desa Kuapan Tambang 

KAMPAR, detak24com - Nenek umur 71 tahun dilaporkan hanyut...

Gempar Harimau Keluar di Pabrik Wilmar Dumai, Kapolres Langsung Koordinasi dengan BBKSDA 

DUMAI, detak24com - Masyarakat Dumai gempar atas informasi harimau...

Jalan Hancur, Warga Pangean Setop Truk di Sako Menuju Trans SKP II.I

KUANSING, detak24com - Warga Kecamatan Pangean, Kuansing geram dengan...

Diduga Bunuh Diri, Warga Pekanbaru Terjun di Flyover Simpang SKA

PEKANBARU, detak24com - Seorang pemotor kritis bersimbah darah di...

Related Articles

Popular Categories