Pelaksanaan MTQ Provinsi Riau Dilaksanakan Juli 2022

Masrul Kasmy saat menutup MTQ Pekanbaru

PEKANBARU, detak24.com – Asisten I Setdaprov Riau Masrul Kasmy, secara resmi menutup Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-54 Tingkat Kota Pekanbaru tahun 2022.

Acara penutupan dilaksanakan di Astaka Utama MTQ Kota Pekanbaru, Halaman Mesjid Da’wah, Jalan Paus Lembah Damai, Rumbai, Pekanbaru, Rabu (16/3/2022) malam. Kegiatan MTQ kali ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan dari tanggal 12-16 Maret 2022.

ADVERTISEMENT

Masrul dalam sambutannya menjelaskan, bahwa ini merupakan komitmen dari Pemerintah Kota Pekanbaru meskipun dilaksanakan secara terbatas. Namun kegiatan diikuti oleh seluruh peserta dari seluruh kecamatan di Kota Pekanbaru.

Ia mengatakan, kegiatan MTQ disetiap daerah dilaksanakan mulai dari tingkat terendah. Yaitu kelurahan atau desa, kecamatan, kabupaten/kota, provinsi, nasional dan internasional.

“Untuk tingkat Provinsi Riau MTQ Tahun 2022, insa Allah akan dilaksanakan di Kota Bagangsiapi-api, Kabupaten Rokan Hilir yang dijadwalkan pada bulan Juli tahun 2022 ini,” kata Masrul.

Masrul menambahkan, sesuai laporan dari Biro Kesra, bahwa pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi ini dilakukan secara bergilir di seluruh kabupaten/kota di Riau.

Oleh karena itu, Masrul menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan para peserta yang telah mempersembahkan yang terbaik dalam perhelatan ini. Ia berpesan agar terus fokus terhadap qori/qoriah serta hafiz dan hafizah.(riaulink)

Editor : kar

 

Terimakasih telah mengunjungi website kami. Ikuti kami terus di https://detak24.com

ADVERTISEMENT