PEKANBARU, detak24com – Jalan Lobak di Kecamatan Binawidya, Pekanbaru amblas satu meter dengan panjang longsor 5 m. Pengendara yang melintas diminta hati-hati, Sabtu (05/04/25) pagi.
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho turun langsung meninjau Jalan Lobak yang amblas. Ia melihat kondisi jalan tersebut turun sekitar 1 meter dari permukaan jalan.
Dalam peninjauan itu, Walikota Pekanbaru turut didampingi Pj Sekretaris Daerah Zulhelmi Arifin, Plt Kepala Diskominfo Firman Hadi, Kabid Bina Marga PUPR Khaidir, dan Camat Binawidya Indah Vidya Astuti.
Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho mengatakan, Jalan Lobak yang amblas diakibatkan oleh derasnya arus air yang sangat kuat. Kemudian, kondisi drainase di bawah Jalan Lobak itu juga tidak bagus.
“Kita dapat laporan dari warga dan media sosial juga bahwa di Jalan Lobak ada longsor. Longsor ini karena arus air cukup kuat, karena di bawahnya ada drainase yang sudah tidak bagus lagi sehingga airnya pun sudah menggerus ke bawah aspal,” ujar Agung.
Karena di bawah badan jalan sudah tergerus, sehingga mengakibatkan badan jalan di atasnya amblas. Panjang jalan yang amblas sekitar 5 meter.
Agung menyebut, jalan amblas di Jalan Lobak itu sudah terjadi beberapa kali. Hanya saja, titik yang amblas berbeda dengan sebelumnya.
Untuk itu, dirinya meminta Bina Marga PUPR Pekanbaru untuk kembali memperbaiki parit yang ada di bawah jalan hingga ujung pertemuan dengan anak sungai.
“Kita minta ini diperbaiki sampai ujung (anak sungai) sana. Sehingga, tidak ada lagi parit yang rusak, tidak ada lagi air yang menggerus jalan aspal,” pungkasnya dikutip detak24com dari cakaplah. (*)
Editor : Kar