PEKANBARU, detak24com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Pemuda, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru, Jumat (11/4/2025) sekitar pukul 20.30 WIB malam.
PS Kanit Gakkum Satlantas Polresta Pekanbaru, Ipda Ikhwanul Fajry mengatakan, kecelakaan terjadi antara mobil pikap Isuzu Traga BM 8789 QA dan sepeda motor Honda Beat BM 3852 HT.
“Kecelakaan bermula saat mobil yang dikemudikan oleh inisial JBP bergerak di Jalan Pemuda datang dari arah timur menuju barat,” ungkapnya, Sabtu (12/04/25).
Setibanya di Simpang Jalan Mahardika, pikap tersebut mendahului mobil yang ada di depannya dari sebelah kanan.
“Saat itu datang sepeda motor Honda Beat yang dikemudikan Christy bergerak dari Jalan Mahardika masuk menuju Jalan Pemuda. Sehingga tabrakan pun tidak terhindarkan,” lanjut Kanit.
Akibat kejadian tersebut, pengemudi sepeda motor mengalami luka serius dan meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru.
“Untuk pengemudi mobil saat ini sudah kami amankan,” pungkasnya, dikutip detak24com dari cakaplah. (*)
Editor : Kar