Sabtu, April 19, 2025

Diancam Sajam, Dua Bocil Adik Beradik Korban Pelecehan di Toilet Gereja Kandis 

KANDIS, detak24com – Dua anak perempuan jadi korban pelecehan di toilet gereja Kecamatan Kandis, Siak. Keduanya adik beradik usia 8 tahun dan 5 tahun.

Kejadian tersebut diketahui pada Ahad (19/01/25) setelah ayah korban (KY) melapor ke Polsek Kandis. Tak butuh waktu lama, pihak kepolisian langsung meringkus pelaku di kediamannya.

Kapolsek Kandis, Kompol Darmawan menerangkan saat ini pelaku telah ditahan untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut.

Ia menuturkan, kejadian bermula saat orang tua korban, KY mendapati dua putrinya yang baru pulang dari gereja tampak murung seperti orang ketakutan. Lantas KY menanyakan kepada putri-putrinya tentang apa yang terjadi kepada mereka.

Sambil menangis, adik beradik itu menceritakan kepada KY bahwa mereka dipaksa melakukan perbuatan tak senonoh oleh pelaku pada toilet sebuah gereja di Kandis saat beribadah di sana. 

Pelaku memaksa dengan menodongkan sebilah senjata tajam (sajam) yakni pisau dapur untuk mengancam mereka mau melakukan hal tersebut.

Kemudian, dua putrinya mengungkapkan pelaku saat itu memanggil mereka dari arah toilet gereja tersebut, pelaku langsung menyeret mereka masuk ke toilet sambil menodongkan pisau dan mengancam membunuh jika mereka berteriak.

Pelaku lalu menyuruh kedua korban untuk membuka celananya, setelah itu pelaku mengobok-obok organ vital kedua korban

Mendengar cerita tersebut, KY merasa marah dan tak terima dengan perbuatan pelaku itu dan melaporkan ke pihak berwajib. 

“Jadi kami mendapat laporan dari orang tua korban sekitar pukul 9.00 WIB, Minggu. Atas laporan itu, bersama tim Opsnal Polsek Kandis langsung menuju TKP dan mengamankan pelaku,” ujar Kompol Darmawan, Senin (20/01/25).

Setelah diinterogasi pelaku mengakui perbuatannya tersebut. Pihak Polsek Kandis kemudian juga mengamankan barang bukti yang digunakan pelaku untuk melancarkan aksi bejatnya. (Rls)

Editor : Kar 

Terpopuler

KEJARI SIAK Geledah Kantor Distan, Komputer serta Berkas Diamankan

SIAK, detak24.com -  Kejari Siak melalui Tim Khusus Pemberantasan...

VIRAL Siak : Heboh! Video Buaya Muncul di Sungai Belading, Warga Diminta Waspada

SIAK, detak24com - Beredar video amatir di sosial media...

POLISI Tangkap Warga Tasik Betung Siak, Tak Sengaja Bakar Lahan 1 Hektar

SIAK, detak24com - Polisi menangkap seorang petani Kampung Tasik...

PAJERO Sport dari Dumai Terbalik di Tol Permai, Begini Kondisi Penumpangnya!

SIAK, detak24com - Satu unit Pajero Sport warna silver...

Diganjar 2,5 Tahun, Penghulu Kampung Buana Bakti Siak Korupsi APBKam Rp 290 Juta 

SIAK, detak24com - Eks Penghulu Kampung Buana Bakti, Kecamatan...

Pura -pura Salat, Pria Ini Gasak Motor Jamaah Masjid Ar Rahman Jadirejo Pekanbaru 

PEKANBARU, detak24com - Seorang pria berinisial NS (33) ditangkap...

Tanggapan Menohok Hotman Paris Tentang Video Bokep Lisa Mariana di Toilet 

DETAK24COM - Upaya Lisa Mariana dalam mencari keadilan untuk...

Jalan Soebrantas Dumai Ditutup Habis Selama Sebulan, Warga Dapat Lakukan Upaya Hukum!

DUMAI, detak24com - Masyarakat Dumai dibikin kesal dengan aksi...

Anak Durhaka Tabrak Ayah hingga Meregang Nyawa di Pariaman 

PARIAMAN, detak24com - Seorang pria di Kota Pariaman menabrak...

Perumahan Kubang Indah Regency Jadi Markas Bos Sabu, Dua Pria Ditangkap 

KAMPAR, detak24com - Polisi meringkus dua pengedar sabu di...

Penangkapan Narkoba Terbaru : Bekuk Dua Tersangka, Polres Kampar Amankan 15,5 Kg Ganja 

KAMPAR, detak24com - Polisi menangkap dua tersangka kepemilikan 15,57...

Tragis, Bocah 4 Tahun Meninggal di Lubang Bekas Galian Desa Sukaping Peranap 

PANGEAN, detak24com - Tragedi memilukan terjadi di Dusun III...

Pengedar Bersenpi Terciduk di Jalan Akasia Pangkalan Kerinci 

PELALAWAN, detak24com - Polisi membekuk dua orang pelaku pengedar...

Related Articles

Popular Categories