DETAK24COM

Cepat Lugas dan Akurat

Dua Ruko di Kampung Baru Cerenti Ludes Jadi Abu, Kerugian Ditaksir Rp 1,3 Miliar

Dua ruko di Cerenti ludes terbakar. f : ist

KUANSING, detak24com – Dua unit ruko milik warga Desa Kampung Baru, Kecamatan Cerenti, Kuansing ludes terbakar, Ahad (11/05/25) malam.

Kedua ruko terbakar diketahui milik warga inisial R (32), seorang pedagang pupuk, dan D (45) pedagang sembako. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian materil ditaksir mencapai lebih dari Rp 1,3 miliar.

Sekitar pukul 23.45 WIB, Ahad malam, kejadian nahas itu bermula. Ruko semi permanen terbakar dalam waktu singkat sebelum akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 01.40 WIB dini hari oleh tim gabungan dan masyarakat.

Kapolsek Cerenti, AKP Benny Afriandi Siregar menjelaskan, begitu mendapat laporan, ia bersama enam personel langsung menuju lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan tim pemadam kebakaran.

“Setibanya di lokasi, api masih menyala hebat. Kami segera membantu masyarakat memadamkan api sambil menunggu tim Damkar tiba,” jelasnya.

Sesuai keterangan saksi B (37), saat kejadian, ia yang sedang duduk bersama temannya di seberang ruko, mengaku mendengar suara letusan dari arah ruko dan melihat asap tebal.

“Saya langsung lari ke lokasi dan melihat api sudah membesar. Kami segera memanggil masyarakat untuk membantu memadamkan api,” ujar Kapolsek mengungkap keterangan saksi.

Saksi lain S (23), ketika kejadian sedang melintas di jalan dari arah Desa Kompe juga melihat asap besar dari kejauhan dan segera mendatangi lokasi. Ia pun turut membantu memadamkan api bersama masyarakat sekitar.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Pemilik ruko berhasil menyelamatkan diri saat api mulai membesar. Bahkan beberapa kendaraan milik korban berhasil diselamatkan.

Kerugian ditaksir mencapai sekitar Rp1,3 miliar. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 01.40 WIB dengan bantuan enam personel Polri, tiga personel TNI, tim BNPB, Damkar, dan masyarakat sekitar.

“Penyebab kebakaran diduga kuat akibat korsleting listrik. Namun, kita masih melakukan penyelidikan lebih lanjut,” kata Kapolsek dikutip detak24com dari cakaplah. (Red)

Editor : Kar